Hari ini: Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun

0
Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun

Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun Berita Sepak Bola terkini dari Bola Liga kali ini berbagi informasi bola terbaru dengan judul Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun Sebagai tambahan hari ini, setelah anda membaca berita bola ini diharapkan anda bisa memberikan komentar yang sesuai atau berkaitan dengan isi berita yang kita bahas pada artikel ini, tak perlu panjang lebar lagi berikut ini adalah ulasan lengkap dari Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun :

Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun

Tim nasional Indonesia senior tidak mempermasalahkan peringkatnya di FIFA menjelang laga uji coba melawan Kamerun di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu, 25 Maret 2015, pukul 17.00 WIB.

Peringkat Kamerun jauh di atas Indonesia. Kamerun di posisi ke-49, sedangkanj Indonesia di posisi ke-156 rangking FIFA. “Tidak ada masalah, karena anak-anak sudah pengalaman berlaga di arena international,” kata pelatih sementara Indonesia Benny Dollo saat ditemui di sela-sela latihan di Gelora Delta, Selasa, 24 Maret 2015.

Bendol, sapaan Benny Dollo, mencontohkan beberapa pemain Arema yang banyak berkontribusi di arena international sehingga bertemu tim luar negeri semacam ini sudah terbiasa mereka rasakan. “Yang pasti akan melihat perkembangan hingga besok pagi, apakah harus menurunkan pemain-pemain yang berpengalaman atau bagaimana,” ujarnya.

Menurut Bendol anak-anak asuhnya sudah bisa konsentrasi penuh dibandingkan dengan saat latihan hari pertama Senin, 23 Maret 2015. Alasannya, kemarin anak asuhnya masih kelelahan karena baru datang dari daerahnya masing-masing. “Mudah-mudahan konsentrasi semacam ini yang ditampilkan anak-anak nanti,” katanya.

Pelatih asal Manado ini berharap pemainnya mengeluarkan semua kemampuan yang dimiliki, baik kemampuan masing-masing individu maupun dalam kolaborasi sebuah tim. “Persoalan kalah menang itu masalah belakangan,” kata dia.

Instruksi itu, kata dia, bukan berarti meminta bermain menyerang, namun apabila semua kualitas yang dimiliki oleh timnas sudah dikeluarkan dan tetap saja kalah, maka itulah sebenarnya kualitas timnas Indonesia. “Keluarkan dulu kemampuan, jika tetap kalah ya memang itulah kualitasnya,” kata dia.

Timnas senior menjalani pemusatan latihan sejak Senin pekan ini di Sidoarjo. Ferdinand Sinaga dan rekan-rekannya akan menjalani uji coba melawan Kamerun besok sore. Lima hari setelah itu, mereka akan menjalani uji coba berikutnya melawan Myanmar di tempat yang sama. Jadwal latihan pun sudah disusun hingga persiapan laga uji coba kedua berakhir.

Sumber: Kabarbola - Terima Kasih Anda telah menyimak Berita bola berjudul Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun semoga bisa menambah info bola anda hari ini, bagikan pada teman anda di facebook, Twitter dan lainnya supaya update Bendol Minta Anak-anak Asuhnya Tak Gentar Lawan Kamerun bisa lebih bermanfaat. Ikuti terus halaman bolaliga dan dapatkan berbagai Berita Bola setiap harinya.

Related Posts On

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Prediksi Skor Bola

Sponsored By: BolaligaDesigned By: Berita Bola